News & Articles

Amari Spunbond, Bahan Baku Pembuat Masker Medis Untuk Menangkal Virus Corona

14 April 2020

Penyebaran virus corona atau COVID-19 yang mematikan telah membuat masyarakat dunia resah. Virus yang pertama kali ditemukan di Wuhan China ini awalnya disebarkan melalui sebuah pasar tradisional di mana para pengunjung terekspos langsung dengan hewan yang diperjualbelikan. Kemudian, virus yang berasal dari hewan tersebut selanjutnya menyebar dari orang ke orang ke wilayah yang lebih luas. Virus ini dikabarkan telah membuat lebih dari 6 juta orang terinfeksi dan lebih dari 300 ribu orang di antaranya meninggal dunia. Penyebarannya pun sudah sangat meluas ke seluruh dunia.

Virus corona dipercaya ditularkan melalui udara dari partikel yang menyebar saat orang yang terinfeksi batuk atau bersin, sama seperti penularan penyakit influenza. Pada kondisi yang mengkhawatirkan ini, peran masker sangat penting terutama untuk tenaga medis. Masker medis umumnya terbuat dari kain spunbond yang termasuk jenis nonwoven atau tidak dirajut yang terbuat dari polypropylene. Dengan karakteristik permukaan yang lembut dan tipis serta berpori, kain spunbond memiliki daya serap, ketahanan, dan kekuatan yang baik. Selain itu, kain ini juga dapat berfungsi untuk menyaring dan menghalangi bakteri. Masker yang terbuat dari kain spunbond adalah masker sekali pakai dan dapat langsung dibuang, sehingga sterilitas terjamin. Sifat kain spunbond yang higienis membuat kain ini sangat cocok dipakai dalam industri kesehatan seperti untuk membuat baju operasi, tirai, sarung bantal, pampers, penutup kepala, serta penutup kasur. Selain ramah lingkungan karena dapat didaur ulang, kain spunbond juga aman dan sangat praktis penggunaannya.

Salah satu produsen kain spunbond berkualitas adalah PT Suryasukses Mekar Makmur dengan brand Amari dan pabrik di Jl. Raya Sedati No.97, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Amari Nonwoven terus berinovasi memproduksi bahan-bahan penting untuk mengurangi penyebaran COVID-19. Dari hingga masker wajah, sprei sekali pakai dan bahan pelindung pribadi. Kain nonwoven banyak digunakan dalam industri medis karena sifatnya yang hidrofilik, kuat, ringan, dan memiliki permukaan yang lembut.

Amari menyediakan kain spunbond dengan pilihan ketebalan yang beragam dan opsi untuk menambahkan kualitas seperti Anti UV, Anti Bacterial, atau aroma tertentu untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang beragam dan memberi nilai tambah. Untuk meningkatkan kapasitas filtrasi partikel, PP spunbond AMARI dapat dilaminasi dengan lapisan plastik PE. Kain PP spunbond yang telah dilaminasi lebih kaku, kuat dan anti sobek.

Amari juga bekerja sama dengan penyedia additive antibakterial yang berpengalaman untuk memberikan extra proteksi kepada tenaga medis. Treatment antibakteri pada kain PP nonwoven spunbond terbukti mengurangi droplet hidrofilik yang menempel pada lapisan luar masker, untuk mengurangi risiko perkembangan bakteri dan virus, serta menjaga kelembaban kain nonwoven sehingga dapat digunakan dengan nyaman untuk waktu yang lebih lama

Treatment antibakteri pada kain PP nonwoven spunbond terbukti mengurangi droplet hidrofilik yang menempel pada lapisan luar masker, untuk mengurangi risiko perkembangan bakteri dan virus, serta menjaga kelembaban kain nonwoven sehingga dapat digunakan dengan nyaman untuk waktu yang lebih lama

Produk-produk kain nonwoven Amari memiliki kualitas yang sangat baik dan tingkat kelembutan yang lebih dibandingkan dengan kain nonwoven merek lain, serta memenuhi standard penggunaan di bidang kesehatan. Amari telah berpengalaman di bidangnya dan telah melayani berbagai customer di bidang kesehatan seperti rumah sakit dan klinik kesehatan.

Selain kain spunbond, Amari juga memproduksi kain meltblown, yaitu kain nonwoven yang memiliki karakteristik lebih lembut daripada kain spunbond. Kain meltblown Amari terbuat dari micro fibers yang memiliki partikel lebih kecil dibanding kain meltblown lain di pasaran, sehingga membuat produk Amari lebih lembut. Permukaan kain meltblown yang bertekstur membuat kain ini memiliki kemampuan insulasi dan filtrasi yang baik. Dari segi estetika, kain spunbond dan meltblown memiliki tampilan yang menarik karena tersedia dalam berbagai macam warna dan permukaannya terlihat ha

source: